Minggu, 27 Desember 2015

Kelebihan Berorganisasi

Posted By: Unknown - 20.13

Share

& Comment

Sering ditemukan adanya mahasiswa yang beranggapan bahwa berorganisasi itu akan menghambat kuliah. 
Bener gak ya?. 
Sebenarnya ada loh Kelebihan Berorganisasi
dan ini Berikut empat diantaranya kelebihan yang dimiliki oleh mahasiswa yang berorganisasi.
1.Manajemen Konflik
Manajemen Konflik

Bila anda tergabung dalam sebuah organisasi, sudah pasti anda akan menemukan beberapa konflik, misalnya teman yang kurang bersahabat dengan kita karena adanya perbedaan pendapat. Saat anda berorganisasi, masalah seperti itu tentunya sudah sering dihadapi dan diselesaikan. Sehingga, ketika anda terjun di dunia kerja, anda sudah terlatih untuk menyelesaikan masalah dalam suatu kelompok dan paham mengenai tindakan yang seharusnya dilakukan.

2.Manajemen Waktu
Manajemen Waktu

Mahasiswa yang berorganisasi cenderung cerdas dalam hal mengatur waktu. Mereka tidak akan menyia-nyiakan waktu hanya untuk melakukan kegiatan yang kurang bermanfaaat. Ketika anda memilih untuk berorganisasi maka sudah pasti anda akan dituntut untuk mengatur waktu sebaik mungkin, mulai dari jadwal kuliah, mengikuti kegiatan, kerja tugas kuliah, dan lain-lain.

3.Kemampuan Bersosialisasi dengan Masyarakat
Kemampuan Bersosialisasi dengan Masyarakat

Bukan hanya berdiam dalam kampus, mahasiswa yang berorganisasi cenderung mudah bersosialiasi dengan masyarakat. Program kerja yang bersifat aksi sosial dan berhubungan dengan masyarakat akan melatih anda dalam bertutur kata, dan bersikap dihadapan masyarakat.

4.Punya peluang dapat Beasiswa dengan mudah
Punya peluang dapat Beasiswa dengan mudah

Biasanya organisasi Internal kampus punya jatah beasiswa. Sehingga, Mahasiswa yang tergabung dalam organisasi memiliki peluang untuk mendapatkan beasiswa.

About Unknown

Organic Theme. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © Amanda Hill Pad

Designed by Templatezy